Sabtu, 20 Oktober 2012

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN TEKNOLOGI INTERNET DAN NEW MEDIA

Dijaman yang serba canggih ini banyak sekali kemudahan-kemudahan yang bisa kita dapatkan dengan mudah dan cepat , salah satu contoh perkembangan teknologi yang saat ini paling banyak manfaatnya adalah Teknologi Internet , hampir semua orang mengenal Internet mulai dari anak SD sampai umur Lansia. teknologi internet "menjamur" dengan cepat dimasyarakat Indonesia bahkan seluruh dunia. Semua kemajuan jaman ini hendaknya disikapi dengan Bijak dan Positif,jangan sampai semua kemajuan jaman ini justru merusak moral pengguna nya. semua itu tergantung kepada pengguna itu sendiri bagaimana ia menyikapi kemajuan ini,bisa dengan hal positif dan juga hal negatif. lalu apa saja-kah Kelebihan dan kekurangan Teknologi Internet dan new media dibidang-bidang tertentu? disini kita akan bahas kelebihan dan kekurangan teknologi internet dan new media dalam bidang : Hiburan,Media sosial,Edukasi, dan Informasi.

1. HIBURAN

Teknologi internet dan new media memberikan banyak kemudahan untuk pengguna nya dalam menikmati hiburan , diantaranya adalah situs Game Online. dengan situs ini user bisa bermain game secara universal dengan seluruh pemain lain didunia.

Kelebihan : Bisa menghilangkan kejenuhan pengguna nya dan bisa mengasah kemampuan berstrategi dalam berpikir.

Kekurangan : Membuat waktu kosong jadi sia-sia hanya dengan bermain game online,seharusnya masih banyak hal bermanfaat yang bisa dilakukan dibanding hanya dengan Bermain Game

2. MEDIA SOSIAL

Mungkin dibidang ini adalah salah satu teknologi internet yang paling banyak pengguna nya , banyak sekali situs penyedia jejaring sosial seperti : Facebook,Twiter,skype,dan masih banyak lagi. disebut sosial karena dengan teknologi ini anda dapat Bersosialisasi bersama banyak orang yang andal kenal bahkan belum anda kenal dengan hanya berkenalan via dunia maya.

Kelebihan : Memudahkan anda berkomunikasi dengan teman bahkan saudara anda yang jaraknya mungkin jauh dari tempat tinggal anda,juga dapat bertukar pengalaman informasi dsb,dapat membuat anda bisa berteman dengan siapapun diseluruh dunia tanpa batas negara.

Kekurangan : Bisa berpotensi tindak kejahatan via jejaring sosial,mulai dari perampokan,pencurian,penipuan,bahkan pembunuhan jika pengguna nya tidak waspada dalam menyikapi jejaring sosial nya.

3. EDUKASI

Banyak sekali Pendidikan yang didapat via internet , mulai dari wikipedia.com dsb. Internet dapat membuat pengguna nya cerdas jika Pengguna nya menggunakan nya untuk mencari pendidikan yang positif, sebaliknya internet dapat membuat pengguna nya bodoh jika kita negatif dalam mencari pendidikan via internet.

Kelebihan : Menambah wawasan pengguna nya,memudahkan siapapun untuk belajar via dunia maya dengan instan. ringkas padat dan jelas.

Kekurangan : Terlalu sering belajar dari internet membuat pengguna nya cepat jenuh dan bosan saat harus belajar langsung tanpa internet. dan menurunkan minat baca Buku.

4. INFORMASI

Di internet bukan hanya 1 atau 2 penyedia layanan infomasi tetapi sangatlah banyak sekali, mulai dari kompas.com,yahoo.com,viva news dsb. mulai dari informasi gaya hidup,pendidikan,tempat wisata,kesehatan semuanya tersedia di internet

Kelebihan : Membuat pengguna nya cepat menerima informasi terbaru tanpa harus menunggu acara berita ditelevisi dsb, dan juga dapat menambah wawasan dari seluruh dunia,karena sangat banyak sekali situs Informasi dari seluruh Dunia.

kekurangan : terlalu banyak spekulasi yang tidak jelas dan tidak pasti di beberapa situs. membuat pengguna nya malas membaca media informasi seperti koran, karena pengguna berpikir Internet lebih Cepat. tetapi semua informasi di Internet belum tentu akurat, semua itu kembali lagi kepada diri kita bagaimana kita bisa memilah-milah antara informasi yang akurat atau tidak.





1 komentar: